Perbedaan Trading Dan Investasi : Prinsip & Keamanan

Jika Anda ingin menambah penghasilan dengan merambah dunia bisnis, maka perlu untuk tahu apa sih perbedaan trading dan investasi itu? Sebab meski investasi dan trading keduanya merupakan metode keuangan guna menambah kekayaan, namun tetap ada perbedaan prinsip.

Nah agar Anda tak salah di dalam memahami perbedaan antara keduanya, silahkan ikuti uraian pada artikel di bawah ini!

Perbedaan Prinsip Antara Trading Dan Investasi

Secara singkat perbedaan metode keuangan tersebut adalah, investasi bertujuan menciptakan kekayaan dengan membeli saham lalu menahannya. Sedangkan trading bertujuan menghasilkan keuntungan dengan melakukan jual beli saham. 

Agar Anda tak bingung, berikut uraian detail tentang perbedaan trading dan investasi yang ada diantara keduanya.

1. Periode Waktu

Perbedaan utama dan paling terlihat antara trading dan investasi adalah jangka waktu di dalam memegang saham yang telah dibeli. 

Pada investasi, seorang investor akan membeli saham dari sebuah perusahaan yang dalam keadaan bagus dengan harga saham tertentu. Lalu dalam jangka waktu tertentu pula, sang investor akan menyimpan saham tersebut.

Nantinya setelah batas waktu pelepasan saham tiba dimana harga saham telah mencapai nilai nominal tertentu yang menghasilkan keuntungan, maka investor akan melepaskan saham tersebut untuk dijual.

Metode di atas berbeda sekali dengan trading dimana saham akan dibeli dan dijual dalam waktu singkat. Seorang trader akan membeli saham pada saat ada di level harga yang rendah. 

Kemudian tanpa terikat pada timeline tertentu, trader akan menjualnya kembali apabila nilai saham tersebut telah mencapai angka yang diinginkannya. Hitungan waktunyanya bisa variatif entah berupa jam, hari, atau minggu.

2. Karakteristik Dalam Meraih Keuntungan

Trading dan investasi sama-sama bertujuan untuk meraup keuntungan. Namun karakteristik untuk mencapai tujuan menjadi perbedaan trading dan investasi.

Di bidang investasi, seorang investor terkesan lebih pasif di dalam meraih keuntungannya. Hal tersebut dapat dilihat dari cara pelepasan saham yang telah dibelinya, yaitu hanya pada saat tertentu yang telah dikalkulasi sebelumnya.

Sedangkan pada trading, seorang trader akan secara aktif melakukan pembelian dan penjualan saham. Hal tersebut dilakukannya setiap saat ketika ada nilai nominal saham yang diperhitungkan akan menghasilkan keuntungan bagi dirinya.

3. Management

Perbedaan selanjutnya terletak pada sistem management yang diterapkan diantara keduanya.

Pada sistem investasi, seorang investor akan menyerahkan pengelolaan dana yang dimilikinya pada pihak lain. Pihak lain inilah yang nantinya akan melakukan proses investasi berupa pembelian saham serta penjualan saham pada jangka waktu tertentu dengan risiko laba rugi.

Sedangkan pada sistem trading, seorang trader biasanya akan bertindak bagi dirinya sendiri. Trader akan bebas melakukan jual beli saham sesuai intuisi serta keahlian dan pengalaman yang dimilikinya selama ini.

Nantinya baik keuntungan maupun kerugian atas modal yang dikeluarkan sepenuhnya tergantung pada trader tersebut. Sehingga azas laba rugi pun dapat dialami oleh seorang trader setiap saat tanpa ada jangka waktu tertentu. 

Mana Yang Lebih Aman, Investasi Atau Trading?

Jika diajukan pertanyaan manakah yang jauh lebih aman antara investasi dan trading, maka jawabannya akan sangat relatif sekali. 

Apabila Anda adalah pribadi yang kuat dan sanggup untuk menanggung risiko yang besar di satu sisi, dan di sisi yang lain terbuka potensi keuntungan yang tinggi, maka trading akan sangat cocok untuk diambil.

Di dalam trading, Anda akan bebas mengeksplor kemampuan Anda untuk meraih keuntungan tanpa batas dalam waktu yang dapat diatur sendiri. Akan tetapi tentu saja terdapat pula risiko yang sebanding untuk dihadapi.

Akan tetapi jika Anda tak memiliki skill serta waktu untuk melakukan hal tersebut dan menginginkan instrumen yang jauh lebih stabil sehingga risiko yang dihadapi juga jauh lebih kecil, maka investasi adalah pilihan yang tepat.

Nah semoga informasi tentang perbedaan trading dan investasi di atas cukup jelas ya, selamat mencoba!