Kode Promo Aplikasi Ajaib Terbaru 2022

 


Ada yang sudah pernah mendengar aplikasi Ajaib? Aplikasi ini merupakan salah satu aplikasi investasi saham, indeks, dan reksadana. Aplikasi investasi ini sudah terdaftar dan diawasi OJK dan IDX. Salah satu yang menarik adalah kode promo aplikasi Ajaib. 

Sebelum membahas tentang kode promo aplikasi Ajaib, Anda harus mengetahui terlebih dahulu aplikasi investasi ini.

Profil Ajaib Sekuritas

Ajaib merupakan salah satu sekuritas online asal Indonesia yang memberikan layanan untuk berinvestasi saham. Selain itu, Anda juga bisa memilih produk reksadana untuk investasi. Perusahaan yang sudah beroperasi sejak 2018 ini sekarang semakin dikenal masyarakat.

Aplikasi Ajaib menawarkan investasi mudah dengan modal rendah. Anda bisa membeli 1 lot saham mulai dari 5 ribu rupiah. Sedangkan investasi reksadana dimulai dari 10 ribu rupiah. Salah satu kode promo aplikasi Ajaib adalah promo kode referral Ajaib.

Anda bisa mendapatkan hadiah 1 koin jika mendaftar menggunakan kode promo aplikasi Ajaib

Apa yang Dimaksud Kode Ajaib?

Kode ajaib sekuritas adalah kode referral dari promo mengajak teman yang digunakan sebagai referensi pengguna baru agar mendapatkan manfaat berupa bonus. Dengan menggunakan kode referral saat mendaftar di aplikasi Ajaib, Anda berkesempatan mendapatkan bonus 1 koin Ajaib.

Cara mendapatkan kode referral Ajaib adalah dengan membuka aplikasi Ajaib di ponsel Anda, kemudian klik ikon profil yang ada di sudut kanan atas. Selanjutnya klik tulisan referral, lalu kode Ajaib Anda akan muncul.

Koin tersebut dapat ditukar menjadi 1 lot saham gratis senilai puluhan ribu hingga jutaan rupiah.

Cara Daftar Ajaib Sekuritas

Sebelum mendaftar di aplikasi Ajaib, sebaiknya Anda mengetahui persyaratannya terlebih dahulu. Persyaratan tersebut antara lain:

  • Nomor ponsel yang aktif
  • Alamat email aktif
  • Buku tabungan
  • PIN yang akan Anda gunakan
  • KTP asli

Setelah semua persyaratan lengkap, Anda bisa langsung mendaftar di aplikasi Ajaib. Semua proses pendaftaran di aplikasi ini dilakukan secara online. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

  • Download aplikasi Ajaib di smartphone Anda.
  • Buka aplikasi dan klik menu ‘Daftar’.
  • Setelah itu, masukkan email dan password untuk akun baru.
  • Masukkan kode promo aplikasi Ajaib atau kode referral yang Anda miliki.
  • Kemudian buka email dan konfirmasi pendaftaran akun baru di Ajaib.
  • Setelah itu, buka kembali aplikasi Ajaib, lalu pilih opsi ‘Buka Akun Saham’.
  • Selanjutnya, isi dan lengkapi formulir pendaftaran sesuai data di KTP Anda.

Bagian formulir pada proses pendaftaran harus diisi sebagai data untuk rekening saham. Rekening ini berfungsi untuk menyimpan dana yang akan digunakan untuk bertransaksi dalam investasi.

Setelah semua tahapan selesai, selanjutnya tunggu proses verifikasi akun sekitar 1x24 jam. Dalam proses ini biasanya customer service dari Ajaib akan menghubungi via video call dan Anda harus menunjukkan kembali KTP asli. 

Fitur Aplikasi Ajaib untuk Membantu Investor Pemula

Investor pemula tidak perlu khawatir karena aplikasi Ajaib menyediakan beberapa fitur untuk membantu Anda. Fitur-fitur tersebut antara lain:

1. Informasi Emiten

Bagi Anda yang bingung memilih aset investasi, Anda bisa memanfaatkan fitur ini. Fitur ini menyediakan berbagai emiten, mulai dari profil perusahaan prospek atau analisis fundamental saham hingga grafik harga.

2. Kamus Bahasa Investasi

Investor pemula mungkin masih bingung dengan istilah-istilah dalam dunia investasi. Ajaib menyediakan fitur untuk membantu Anda memahami istilah-istilah tersebut.

3. Ajaib Alert 

Fitur ini merupakan notifikasi yang membantu Anda terkait informasi yang dibutuhkan. Contohnya saja informasi mengenai perubahan harga saham hingga informasi mengenai emiten.

Itulah informasi dari calonpintar mengenai Aplikasi dan kode promo aplikasi Ajaib. Dengan mendaftar menggunakan kode Ajaib terbaru Anda akan mendapatkan bonus 1 koin Ajaib yang bisa ditukar menjadi 1 lot saham gratis.