Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Memilih Pick Gitar Yang Tepat


Untuk yang suka bermain gitar tentunya tidak asing lagi dengan yang namanya pick gitar. Pick Gitar adalah alat bantu pemain gitar yang diciptakan untuk memetik senar gitar, alat ini biasanya berbentuk segi tiga. Alat ini juga sering di sebut plectrum atau klipper bahkan ada yang menyebutnya stokel. Bagi sebagian gitaris, penggunaan alat bantu pick gitar sangat berpengaruh terhadap hasil permainan gitar seorang gitaris.

Baca Juga: 10 Tips Untuk Mengembangkan Teknik Bermain Gitar

Nah dibawah ini adalah Cara Memilih Pick Gitar yang benar :

1.  Pick ukuran 0,5 mm-0,8 mm
Pick seperti ini memang terbilang tipis, sehingga cocok buat anda yang suka memainkan gitar akustik karena akan menghasilkan suara yang lebih lembut, teksturnya lentur sehingga sangat baik untuk bermain chord dengan cara digenjreng.

2.  Pick ukuran 1 mm
Pick ukuran ini yang paling sering digunakan untuk bermain gitar elektrik. Pick ini sangat enak digunakan jika anda suka bermain alternate picking dengan cepat dan suara yang dihasilkan juga memiliki tone yang baik dan powerful. Selain itu pick dengan ukuran ini juga enak untuk bermain gitar dengan cara memetik baik untuk gitar elektrik maupun akustik.

Baca Juga: Cara Mudah Stem Ukulele Senar 3 Selain GBE

3.  Pick ukuran 1,5 mm-2 mm
Pick ukuran ini tentu terasa sangat tebal, sehingga sangat cocok buat anda yang sering bermain teknik palm muting dan down stroke seperti pada-pada lagu metal. Pick seperti ini akan memiliki tone yang sangat tebal, mantab dan juga sangat powerful. Sebut saja sebagai contoh jika anda ingin membawakan lagu Master Of Puppet dari Metallica, tentu akan sangat cocok dengan pick tebal karena lagu tersebut sangat dominan teknik down stroke dan palm muting yang sangat powerful.

Nah semoga sedikit wawasan  Tips Memilih Pick Gitar ini, anda dapat memilih jenis pick mana yang cocok untuk permainan gitar Anda. Baca Juga: Cara Mengatur Posisi Penempatan Jari Pada Kunci Ukulele